Resep Pecel Madiun Dengan Segala Kenikmatannya

Resep Pecel Madiun Dengan Segala Kenikmatannya

Hallo sobat kuliner, di beberapa tempat makan di Jawa Timur, kamu pasti bisa menemukan menu Pecel Madiun.

Bumbu pecel madiun sebenarnya mudah dibuat di rumah. Jika kamu ingin menikmatinya, kamu bisa membuatnya sendiri.

Pada resep bumbu pecel madiun ini, nanti kamu bisa membuatnya untuk beberapa porsi. Namun, kamu harus pastikan untuk membuat bumbu pecel dengan benar agar ketahanannya lama yaitu haluskan bumbu dalam keadaan panas.

BACA JUGA : Gulai Tempoyak Ikan Patin Khas Jambi

Cara tersebut kamu bisa dilakukan untuk membuat bumbu pecel madiiun lebih padat. Selengkapnya, mari kita simak cara membuat pecell madiun sayur dengan bumbunya dari buku “100 Resep Masakan Layak Jual” (2013) oleh Sisca Susanto terbitan PT Gramedia pustaka Utama.

Resep pecel madiun

Bahan

  • 100 gram tauge, siangi, rebus
  • 2 ikat bayam, siangi, rebus
  • 2 buah timun krau, jika ada, rebus
  • 1 ikat daun singkong
  • 50 gram kacang panjang, potong rebus
  • 1 ikat daun kacang, siangi
  • 50 gram bunga turi, buang bunga sarinya, rebus

Bumbu halus

  • 250 gram kacang tanah, goreng
  • 5 siung bawang putih, goreng
  • 3 buah cabai merah, goreng
  • 1 ruas kencur
  • 10 buah cabai rawit, goreng
  • 1/2 sdt air asam jawa
  • 5 lembar daun jeruk
  • 2 sdt gula merah
  • Garam secukupnya
  • 2 sdt gula merah
  • Garam secukupnya

Pelengkap

  • Kemangi secukupnya
  • 1 buah timun, potong kotak
  • Petai cina, secukupnya
  • Peyek kacang secukupnya

Cara membuat Pecel madiun

  1. Haluskan semua bahan bumbu pecel hingga halus dan rata, kemudian larutkan bumbu pecel dengan air. Aduk hingga semuanya tercampur rata, sisihkan.
  2. Tata semua sayuran di dalam pincuk piring daun. Siram sayuran dengan bumbu kacang secukupnya. Hidangkan bersama pelengkap. Peceel madiun siap dinikmati.