Sotong Kangkung Khas Singkawang

Sotong Kangkung Khas Singkawang

Sotong Kangkung termasuk salah satu makanan khas dari Singkawang yang bisa di coba jika kuliner ke kota tersebut. Untuk makanan ini hanya bisa di temukan di kota Singkawang. Masakan ini di buat dengan merebus sayur dan sotong kemudian di siram dengan bumbu yang terbuat dari asam jawa, jahe bawang putih dan juga kacang yang sudah di halusaskn dan di tambah dengan tepung kanji.

Bahan-bahan Sotong Kangkung

1 ikat kangkung (bisa diganti Daun Lembayung)
2 ekor sotong
1 bh jeruk nipis

Bahan Saus

1 bh bawang bombay, cincang kasar
4 siung bawang putih, cincang halus
3 cm jahe, memarkan
1 sdm margarin
4 sdm saus tiram
7 sdm saus sambal
5 sdm saus tomat
2 sdm gula pasir
1 sdt merica bubuk
1 sdt garam
2 btg daun bawang
2 sdm kacang tanah goreng uleg kasar untuk taburan

Cara Membuat

Rebus sebentar kangkung hingga layu kemudian angkat.
Siram air dingin kemudian tiriskan.
Bersihkan sotong lalu kerat-kerat. Lumuri dengan jeruk nipis, lada dan sedikit garam. Biarkan beberapa menit.
Panaskan mentega lalu tumis bawang bombay hingga harum. Masukkan bawang putih dan jahe, lalu tumis kembali.
Tambahkan aneka saus, merica, gula dan garam. Masukkan sotong kemudian aduk rata. Sebelum api dimatikan masukkan air jeruk nipis.
Angkat kemudian tambahkan daun bawang
Letakkan kangkung dalam piring saji kemudian siram tumisan sotong.
Taburi dengan kacang goreng

BACA JUGA : Mie Kocok Khas Bandung Yang Gurih Dan Segar